Karimun, MisteriBicara.com – 16 April 2025 PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Distribusi (UID) Riau dan Kepulauan Riau kembali menegaskan komitmennya dalam mewujudkan energi berkeadilan dengan menghadirkan layanan listrik 24 jam nonstop di Pulau Parit, Desa Parit, Kecamatan Selat Gelam, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau pada Senin (14/04). Dalam suasana perayaan Idul Fitri 1446 H, penyalaan listrik ini menjadi kado istimewa bagi 769 pelanggan PLN di Pulau Parit.
Warga Desa Parit menyambut antusias perubahan ini. Dengan tersedianya listrik secara penuh, aktivitas usaha mikro, kegiatan belajar anak-anak, hingga aktifitas ibadah menjadi lebih optimal.
Senyum sumringah tergambar pada raut wajah Suprihatin (55) salah satu warga Pulau Parit yang sehari-hari berprofesi sebagai Ibu Rumah Tangga yang memiliki usaha kecil berupa warung untuk menunjang kehidupan keluarga.
yang
“Dulu kalau mau masak nasi harus cepat-cepat sebelum listrik padam, kulkas pun hanya di malam hari saja, dan aktifitas di siang hari sangat terbatas. Tapi sekarang listrik sudah menyala 24 jam. Kami sangat senang, bisa beraktifitas lebih leluasa, terimakasih Bapak Gubernur, Bupati dan PLN,” ujar Suprihatin.
General Manager PLN UID Riau dan Kepulauan Riau, Khairullah, menyampaikan bahwa hadirnya listrik 24 jam ini merupakan bagian dari program elektrifikasi pulau-pulau terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) yang menjadi prioritas nasional.
“Kami bersyukur dapat mewujudkan harapan masyarakat Pulau Parit untuk menikmati listrik sepanjang hari. Ini adalah bentuk nyata dari komitmen PLN dalam menerangi seluruh penjuru negeri, termasuk daerah-daerah kepulauan yang selama ini terbatas aksesnya,” ungkap Khairullah.
Saat ini beban puncak di Selat Gelam mencapai 192 kilo watt (kW) dengan daya mampu sebesar 320 kW sehingga terdapat cadangan daya sebesar 128 kW. Hal ini merupakan wujud bahwa PLN siap mewujudkan peningkatan layanan kelistrikan 24 jam di Pulau Parit.
“Untuk menghadirkan listrik 24 jam di Pulau Parit, Kecamatan Selat Gelam kami telah melakukan pemeliharaan periodik pembangkit listrik, penambahan pasokan bahan bakar minyak (BBM) yang awaknya 25 kilo liter (kL) menjadi 35 kL, penambahan jumlah operator dari 3 operator menjadi 8 operator,” kata Khairullah.
Penyalaan listrik 24 jam ini tidak hanya membawa dampak pada peningkatan kenyamanan hidup masyarakat, tetapi juga membuka peluang ekonomi, pendidikan, dan kesehatan yang lebih baik.
“Listrik yang sudah hadir ini akan membawa manfaat luas seperti meningkatkan produktivitas warga, memudahkan anak-anak belajar, mendukung usaha kecil dan menengah, membuka akses informasi digital, dan meningkatkan kualitas hidup secara menyeluruh,” tuturnya.
PLN memastikan layanan listrik di Pulau Parit didukung infrastruktur andal dan pemeliharaan rutin. Dukungan pemerintah daerah dan masyarakat, seperti pemberian izin pemangkasan pohon yang mengganggu jaringan, sangat penting untuk menjaga kontinuitas pasokan listrik.
*Narahubung*
Tajuddin Nur – Manager Komunikasi & TJSL PLN UID Riau dan Kepulauan Riau
Tlp. 0761 855840 | Fax. 0761 855310
*Sekilas Tentang PLN UID Riau dan Kepulauan Riau*
_PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Riau dan Kepulauan Riau adalah salah satu unit PLN yang berkomitmen untuk menghadirkan pasokan listrik yang andal dan berkualitas bagi pelanggan di Riau dan Kepulauan Riau. Melalui inovasi dan transformasi, PLN UID Riau dan Kepulauan Riau terus meningkatkan pelayanan dengan berorientasi pada customer experience serta mendukung transisi energi. Untuk kemudahan layanan, pelanggan dapat mengakses layanan kelistrikan PLN melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di Play Store dan App Store.
Sumber : PLN
Laporan : Rano